Coklat. Siapa sih yang nggak kenal coklat? Makanan yang
awalnya dijadikan orang zaman dahulu sebagai minuman ini, menjadi favorit
milyaran umat di dunia. Nggak ada yang bisa lepas dari kelezatannya. Manis,
lembut, dan kalo udah dimakan, beeeh…langsung lumer di mulut.
Pada biji coklat mengandung alkanoid. Alkanoid ini yang
membuat coklat berasa pahit. Pada biji coklat juga mengandung tyrosin,
fenilalanin, asam amino triptofan dalam yang jumlah besar. Coklat juga
mengandung protein 9%, karbohidrat 14%, dan lemak 31%. Makanan yang satu ini
memiliki kemampuan untuk menghambat oksidasi kolesterol LDL (kolesterol jahat)
dan meningkatkan fungsi kekebalan tubuh, sehingga dapat mencegah risiko
penyakit jantung koroner dan kanker. Lemak pada coklat sering disebut cocoa
butter, sebagian besar tersusun dari lemak januh (60%) khususnya stearat.
Tetapi lemak coklat adalah lemak nabati yang sama sekali tidak mengandung
kolesterol.
Berdasarkan kandungan coklat di atas, berikut ini ada
beberapa khasiat penting dari coklat.
1. Antioksidan
Yang Tinggi
Kandungan
coklat yaitu flavanols, sejenis flavanoid yang terdapat pada coklat merupakan
antioksidan yang baik bagi tubuh. Kandungan antioksidan ini dapat mengurangi
pembentukan radikal bebas dalam tubuh.
2.
Mencegah dan Melawan Kanker
Menurut
penelitian, coklat dapat menghambat pembelahan sel kanker dan mengurangi
peradangan.
3.
Menurunkan Tekanan Darah
Berdasarkan
riset para ahli, coklat yang dimakan dalam jumlah normal secara teratur dapat
menurunkan tekanan darah. Meskipun coklat mengandung kadar gula dan lemak
tinggi yang dapat memicu kenaikan bobot, namun coklat mengandung konsentrasi
senyawa flavanoid dalam kadar tinggi. Selain sebagai antioksidan, flavanoid
dapat mengurangi tekanan darah dan melindungi dari serangan jantung.
4.
Membuat Panjang Umur
Coklat
pun mengandung zat yang mampu memperlambat penuaan. Selain flavanoid, katekin
adalah antioksidan kuat yang terkandung dalam coklat. Salah satu fungsi
antioksidan adalah mencegah penuaan dini. Katekin juga dapat dijumpai pada teh
meski jumlahnya tidak setinggi pada coklat. Konsumsi coklat secara teratur
dapat mengurangi keriput dan melindungi kulit dari sinar matahari.
5.
Menghilangkan Stres
Coklat juga dianggap sebagai
salah satu makanan yang dapat mengusir stres. Menurut penelitian dari
Universitas California, Sandiego, coklat mengandung molekul psikoaktif yang
tentunya membuat pengkonsumsi coklat merasa nyaman. Beberapa kandungan coklat
seperti caffeine, theobromine, methyl-xanthine, dan phenylethylalanine,
dipercaya dapat memperbaiki mood, mengurangi kelelahan, sehingga bisa digunakan
sebagai obat anti-depresi.
Dibalik kelezatan dan khasiat si coklat, ternyata coklat
merupakan racun bagi hewan tertentu. Hewan-hewan tersebut diantaranya adalah
kuda, anjing, burung kakak tua, tikus-tikus jenis kecil, dan kucing (khususnya
anak kucing). Ini dikarenakan metabolisme tubuh mereka tidak dapat mencerna kandungan
kimia theobromin secara efektif. Bila mereka diberi makan coklat maka kandungan
theobromin akan tetap berada dalam aliran darah mereka hingga 20 jam. Akibatnya
hewan-hewan ini mungkin mengalami epilepsi dan kejang-kejang, serangan jantung,
pendarahan internal, dan pada akhirnya menyebabkan kematian.
Nah sob, itu tadi sekilas info tentang si lezat coklat.
Ternyata mengonsumsi coklat dalam jumlah yang tepat secara teratur dapat
mencegah berbagai masalah kesehatan. Tapi ingat ya, harus dengan jumlah yang
tepat. See you guys :)
Sumber :
0 komentar:
Posting Komentar